Katakan Selamat Tinggal pada
handset lama, kini telah hadir handset dengan konsep retro asli,
dirancang unik untuk oleh David Turpin. Terinspirasi
oleh telepon 1950 Bakelite klasik, menikmati gaya abadi yang
menyenangkan dengan warna yang menarik. POP
Phone memungkinkan Anda untuk menavigasi perangkat Anda saat Anda
berbicara dan mengurangi radiasi pada handphone.
Handset telah diproduksi dengan
speaker berkualitas tinggi dan mikrofon dan dapat digunakan dengan
semua ponsel ketika dilengkapi dengan adaptor. Juga
dilengkapi dengan adaptor USB, handset dapat digunakan untuk telepon
VOIP panggilan komputer di iChat, Skype, dan Google Chat.
Alat ini juga dilengkapi dengan plug 3.5mm yang dapat digunakan untuk
menghubungkannya dengan ponsel ataupun laptop. Terdapat pula sistem
noise reduction yang membuat suara lebih jernih dan mampu mengurangi
tingkat radiasi dari ponsel, bahkan diklaim mampu mengurani hingga
99%.
Untuk penggunaan sehari-hari untuk
menerima panggilan atau menelpon berlama-lama, jelas menggunakan
handset ini jauh lebih nyaman ketimbang langsung menempelkan ponsel
atau bahkan tablet ke telinga Anda.
Pop Phone dapat
disandingkan dengan hampir seluruh handphone, smartphone
dan tablet yang
ada di pasaran saat ini. Dan bagi Anda yang menggunakan iPhone
4S,handset ini
dapat dengan cepat bersahabat dengan SIRI, cukup hanya menekan tombol
tengah dari handset ini dan Anda sudah dapat berinteraksi dengan SIRI
seperti biasa.
Apabila Anda memiliki komputer
dengan sistem MAC, Anda dapat juga dapat menggunakan handset ini
untuk VoIP dan Face Time. Untuk
menggunakannya pun Anda tidak memerlukan adapter apapun, karena hanya
tinggal menyambungkan jack nya ke plug headset,
secara otomatis seluruh input dan output suara
dapat tertransfer dengan baik. Tapi bagi Anda yang menggunakan PC
yang memerlukan dua buah jack 3.5mm
untuk input dan output suara, atau handphone yang
tidak memiliki jack 3.5mm, Anda memerlukan adapter yang
dijual secara terpisah.
Bagi pecinta retro sejati pasti
tidak akan ketinggalan asesoris gadget yang satu ini, benar bukan?.
Handset unik yang dapat dibawa kemana aja sesuka kalian dan akan jadi
perhatian banyak orang tentunya karena mereka berfikir “siapa yang
bisa membawa telpon rumah kemana saja”. Handset berbentuk gagang
telpon rumah dengan banyak warna ini bukan hanya memiliki keunikan
yang dapat membuat semua orang tercengang tetapi juga dengan
kelebihan lainnya salah satunya adalah
bobotnya pun jauh lebih ringan ketimbang gagang pesawat telepon
aslinya.
0 comments:
Post a Comment